Pemanasan dan Pendinginan dalam Olahraga, Perlukah?
Tahap-tahap dalam melakukan olahraga adalah pemanasan, latihan inti, dan pendinginan. Pemanasan sebelum melakukan latihan yang berat dapat membantu mencegah terjadinya cedera. Latihan ringan meskipun hanya sebentar (lebih kurang 3-10 menit) lebih efektif daripada metode pasif seperti air hangat, bantalan pemanas, ultrasonik, atau lampu inframerah. Metode pasif tidak menyebabkan bertambahnya sirkulasi darah yang berarti.
Pendinginan merupakan bentuk pengurangan latihan secara bertahap sebelum latihan dihentikan. Pendinginan menjaga dan mengatur jumlah kecepatan aliran darah dalam tubuuh sehingga mencegah terjadinya pusing saat latihan dihentikan. Jika latihan yang berat dihentikan secara tiba-tiba, darah akan terkumpul di dalam vena tungkai dan untuk sementara waktu menyebabkan kurangnya aliran darah ke kepala. Pendinginan juga mampu membuang limbah metabolik (misalnya asam laktat dari otot), tetapi pendinginan tampaknya tidak mencegah sakit otot pada hari berikutnya, yang disebabkan oleh kerusakan serat-serat otot.
Source : www.medicastore.com
0 comments:
Post a Comment