. LEARNING BIOLOGY IS FUN: SUBSTANSI GENETIK
RSS

SUBSTANSI GENETIK


A.      A. Kromosom
Kromosom merupakan suatu struktur padat yang memuat protein dan DNA. Suatu kromosom terdiri atas:
1)      Kromatid, adalah salah satu dari dua lengan kromosom hasil replikasi.
2)      Kromomer, adalah akumulasi dari kromatin yang berbentuk manik-manik.
3)      Sentromer, adalah pelekukan di sekitar kromosom.
4)      Kinetokor, merupakan tempat melekatnya benang-benang spindel selama pembelahan dan tempat melekatnya lengan kromosom.
5)      Satelit, merupakan bagian kromosom yang berbentuk bulatan yang terletak di ujung lengan kromatid.
Berdasarkan letak sentromernya, kromosom dapat dibedakan dalam bermacam bentuk, yaitu:
1)      Metasentrik (kromosom yang letak sentomernya di tengah lengan kromatid),
2)      Submetasentrik (sentromernya tidak berada di tengah kromatid sehingga kromatidnya terlihat tidak sama panjang)
3)      Akrosentrik (posisi sentromer berada antara ujung dan bagian tengah kromatid)
4)      Telosentrik (sentromer berada di ujung satu kromatid saja)
Kromosom dibedakan atas :
1)      Kromosom tubuh (autosom), yaitu kromosom yang tidak menentukan jenis kelamin, dan
2)      Kromosom seks (gonosom), yaitu kromosom yang menentukan jenis kelamin.

Di dalam kromosom sehat terdapat 22 pasang autosom dan 1 pasang gonosom.

B.      B. Gen
                Gen merupakan suatu komponen untuk menghasilkan atau memengaruhi suatu sifat herediter tertentu. Gen terdiri atas DNA yang diselubungi dan diikat protein. Gen terletak pada manik-manik suatu kromosom yang disebut kromomer, yang terdapat di sepanjang kromatin.

C.      C. Alel
                Alel berasal dari bahasa latin “allelon” yang berarti bentuk lain. Alel disebut bentuk versi alternatif gen yang dapat menjelaskan adanya variasi pada pewarisan sifat. Di dalam ael dikenal beberapa istilah, seperti resesif (suatu sifat gen yang ditutupi oleh gen lain yang lebih besar), dominan (suatu gen yang menutupi gen lain yang lebih kecil perannya), heterozigot (dua alel yang berbeda untuk sebuah gen), homozigot (dua alel yang sama untuk satu gen), genotipe (karakter fisik yang dapat diukur pada suatu individu).

D.      D. DNA
                Merupakan tempat menyimpan informasi genetik. DNA terdiri atas empat macam nukleotida, yaitu:
1.       Adenin (A)
2.       Timin (T)
3.       Guanin (G)
4.       Sitosin (S)
               
                DNA merupakan polimer dari nukleotida. Yang termasuk monomer nukleutida, adalah AMPd, SMPd, GMPd, dan TMPd. Polimer DNA merupakan rantai ganda terpilin yang terorientasi secara antiparalel.
                Kekuatan hubungan antara dua rantai polinukleutida ditentukan ikatan hidrogen antara A-T dan G-S. Setiap nukleotida terdiri atas gugus molekul:
1.       Gula 5 carbon (2-deooksiribosa)
2.       Basa nitrogen yang terdiri atas golongan purin (A dan G) dan golongan pirimidin (S dan T)
3.       Gugus fosfat

                Pada setiap molekul DNA, jumlah adenin dan timin, serta guanin dan sitosin selalu sama.
                Replikasi DNA dapat terjadi melalui 3 model sebagai berikut.
1.       Konservatif
2.       Semikonservatif
3.       Disfersif

E.       E.RNA
RNA merupakan suatu asam yang berfungsi menyimpan dan menyalurkan informasi genetika. Seperti halnya DNA, RNA juga memiliki 4 macam nukleotida:
1.       Adenin (A)
2.       Guanin (G)
3.       Urasil (U)
4.       Sitosin (S)

Setiap ribonukleotida, terdiri atas tiga gugus molekul:
1.       Gula 5 karbon (ribosa)
2.       Basa nitrogen dari golongan purin dan pirimidin (S dan U)
3.       Gugus fosfat

RNA terdiri atas 3 tipe:
1.       mRNA (messenger RNA) atau RNAd (RNA duta)
2.       tRNA (transfer RNA) atau RNAt (RNA transfer)
3.       rRNA (ribosom RNA) atau RNAr (RNA ribosom)

                berikut ini tabel perbedaan DNA dan RNA
DNA
Perbedaan Dari
RNA
Deoksiribosa


Adenin, guanin
Timin, sitosin
Gula
Basa
Nitrogen:
·         purin
·         pirimidin
Ribosa


Adenin, guanin
Urasil, sitosin
Rantai panjang, ganda, dan berpilin
Bentuk
Pendek, tunggal, dan tidak berpilin
Di dalam nukleus, kloroplas, dan mitokondria
Letak
Di dalam nukleus, sitoplasma, kloroplas, dan mitokondria



Source: S, Sinta Purnama & Zakrinal.2009.Jago Biologi SMA. Jakarta: Media Pusindo

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

1 comments:

farnellabila said...

Babyliss Nano Titanium Dining Table
Babyliss Nano Titanium Dining Table. This 2020 ford edge titanium for sale table is used with other titanium ring table babyliss pro titanium hair dryer games. Made with babyliss nano titanium flat iron a high quality, titanium piercings traditional Italian recipe. This $1.99

Post a Comment

Glitter Words